Aquaproof Pro Hadirkan Kemasan Baru 1kg, Solusi Pelapis Talang Air Beton Agar Tidak Bocor

June 28 2023

Sebagai pemilik rumah, apakah Anda sering memperhatikan kondisi talang air? Ketika talang air rusak dan bocor, air akan terjun bebas, langsung menuju dinding, dan membuat dinding menjadi lembap. Tentunya ini bisa menjadi masalah besar.

Air hujan biasanya dialirkan ke tempat seperti selokan, tangki penampungan air hujan, dan sumur resapan melalui talang air beton, yang biasanya terletak di tepian atap dan di pertemuan antar bidang atap. 

Dengan adanya talang air beton, air hujan yang turun bebas dari atap akan terkumpul di tempatnya seharusnya dan tidak mengganggu kelembapan rumah, sehingga rumah aman dari bocor dan rembes.

Dalam hal penggunaan talang air beton tentunya memiliki banyak keuntungan, seperti daya tampung yang lebih besar daripada jenis talang air lainnya, lebih kuat, dan daya tahan yang lama, serta lebih rapi. Alasan-alasan ini membuat talang air beton menjadi pilihan yang populer saat membangun rumah.

Namun, jika Anda tidak memperhatikan lebih lanjut talang air beton, akan muncul masalah baru seperti talang air tersumbat sehingga air tampungan keluar dari area talang, elevasi talang atau atap dak beton yang tidak sesuai sehingga air tidak mengalir ke lubang pembuangan. Pada saat cuaca ekstrem juga dapat membuat permukaan talang air retak, lapisan talang beton yang bisa terkikis permukaannya.

Pemeliharaan talang air beton sangat penting karena semua masalah bisa menyebabkan bocor dan rembes. Bagian talang air harus dibersihkan secara berkala dari sampah dan dedaunan yang menyumbat. Tidak hanya pemeliharaan saja, Anda juga perlu menggunakan pelapis anti bocor untuk mencegah bocor dan rembes.

Aquaproof Pro Kemasan Baru 1kg untuk Mencegah Talang Air Bocor

Untuk memenuhi kebutuhan agar talang beton tidak bocor dan tahan lama, Aquaproof menawarkan pelapis anti bocor Aquaproof Pro yang saat ini sudah hadir dengan kemasan baru 1kg sebagai solusi praktis untuk mencegah kebocoran dengan formula akrilat poliuretan performa tinggi yang tahan terhadap genangan air termasuk pada talang air beton yang rawan tergenang dengan debit air yang cukup tinggi.

alt_text

Aquaproof Pro cocok untuk atap dan talang beton karena sifat waterponding resistance atau ketahanan rendaman airnya yang luar biasa. Selain kedap air dan menutup permukaan talang beton dengan sempurna, Aquaproof Pro juga tahan UV, elastis sehingga anti retak dan minim noda. Sebagai komitmen untuk tetap menjaga lingkungan, Aquaproof Pro juga telah mendapatkan sertifikasi Green Label dari Singapore Environment Council.

BACA JUGA : Kesal lihat nat keramik berubah warna dan terkikis? Ini rekomendasi nat keramik terbaik

Cara Penggunaan Aquaproof Pro Kemasan 1kg

  1. Permukaan talang beton atau semen harus bersih dari kotoran, karat, gemuk, minyak, jamur, atau partikel kecil lainnya. Pastikan area berjamur, dibersihkan dengan fungisida, dan disikat and disiram kembali untuk menghilangkan kotoran.
  2. Untuk mendapatkan adhesi Aquaproof Pro yang optimal, permukaan harus dilapisi terlebih dahulu dengan primer campuran Super Cement dan semen, dengan perbandingan volume 1: 1 1⁄4. Pada bidang vertikal seperti dinding, maka penggunaan primer Super Cement tidak memerlukan campuran komponen lain.
  3. Jika ada retak rambut, Aquaproof Pro dapat dengan mudah dikuas atau di roll ke celah retakan tersebut. Untuk retakan lebih luas, Aquaproof Pro dapat dicampur dengan pasir halus dengan perbandingan volume 1:1.
  4. Khusus area yang mempunyai retakan lebar, sering adanya pergerakan, regangan dan lalu lintas di atas area tersebut; maka diperlukan Aquaproof Polyester Mesh. Pasang Aquaproof Polyester Mesh pada lapisan pertama Aquaproof Pro yang masih basah.
  5. Lanjutkan aplikasi lapisan kedua Aquaproof Pro secara merata pada permukaan substrat sesuai dosis yang dianjurkan. Pastikan lapisan kering sentuh sebelum melapiskan lapisan berikutnya. Aplikasi dapat dilakukan menggunakan kuas, rol atau alat penyemprot.

Belanja sekarang

Whatsapp