Kemampuan tile on tile Superfix, cepat dan mudah untuk tampilan keramik baru!
June 29 2021
Salah satu aspek penting dalam membangun maupun merenovasi sebuah rumah adalah bagaimana cara memasang keramik lantai dengan benar dan memilih perekat keramik terbaik agar keramik tidak mudah popping atau terangkat. Ada salah satu jenis kemampuan atau kegunaan Superfix dalam pemasangan keramik yang bernama tile on tile Superfix, yaitu adukan Superfix yang hanya perlu ditambah air lalu diproses pemasangan keramik baru di atas keramik lama.
Kemampuan tile on tile Superfix ini tanpa melepas keramik lama, jadi bisa langsung merekatkan keramik baru pada dinding dan lantai sehingga proses pemasangan jadi cepat dan mudah sehingga menjadikan tampilan keramik seperti baru. Namun perlu diperhatikan juga bagian yang diproses tile on tile namun tidak mengganggu fungsi lainnya, seperti bagian keramik yang tepat berada di bawah area pintu buka dan tutup.
Selain kegunaan di atas, ada banyak kegunaan lain dari Superfix yaitu :
- Thin set technology yang mampu merekatkan keramik jauh lebih kuat meskipun hanya dengan lapisan tipis 2-3 mm
- Tak hanya bidang horizontal seperti lantai, Superfix juga memiliki daya lekat tinggi pada bidang vertikal seperti dinding
- Superfix cocok diaplikasikan pada bagian interior maupun eksterior yang lebih sering terpapar cuaca ekstrem seperti dinding luar rumah dan teras
Adapun cara penggunaan Superfix, salah satu produk dari Aquaproof adalah :
- Sebelum mengaplikasikan perekat keramik Superfix, bersihkan dahulu permukaan dari lumut, jamur, minyak dan kotoran lainnya.
- Segera lapisi permukaan lantai dengan Superfix yang sudah dicampurkan dengan air (perbandingan berat Superfix : air = 5:1) hingga teksturnya menyerupai adonan kue dan tidak ada gumpalan
- Ratakan Superfix dengan menggunakan scrape atau trowel. Gunakan trowel yang bergigi. Fungsinya adalah menghilangkan udara yang terjebak di antara perekat dan keramik yang mengakibatkan keramik tidak melekat dengan sempurna.
- Tempelkan keramik baru dan ketuk perlahan dengan menggunakan palu karet agar adukan Superfix merata di bawah keramik
- Setelah 24 jam, bisa dilanjutkan kembali dengan pengisian nat menggunakan Supergrout
Nah itu dia cara pemasangan tile on tile Superfix. Dapatkan Superfix maupun cat pelapis anti bocor lainnya di Aquaproof Official Store di marketplace kesayangan Anda.