Tips Cara Membuat Cor Dak Teras Rumah Minimalis

March 25 2022

Untuk Anda yang sedang merencanakan pembangunan rumah maupun renovasi mungkin masih asing dengan beberapa istilah bangunan seperti dak teras maupun dak beton. Dak teras adalah sebuah sekat sebagai pembatas antar lantai secara horizontal. Selain berfungsi sebagai pembatas lantai atas dan lantai bawah, dak juga berfungsi sebagai kanopi atau sebagai pelindung rumah, teras, bahkan dapat menambah estetika rumah itu sendiri.

Untuk rumah masa kini atau rumah yang mengusung konsep minimalis juga banyak ditemui dak pada teras depan rumahnya, dan difungsikan juga sebagai balkon tempat bersantai. Materialnya pun sangat bervariasi untuk membangun dak, yang paling umum digunakan adalah beton karena sifatnya yang kokoh, tahan lama, dan tidak mudah rusak.

Dak juga banyak dipilih karena tahan dalam kondisi apapun baik hujan deras, panas ekstrem. Ketebalan dari dak beton juga bisa menyerap panas sehingga membuat ruang yang ada dibawahnya tetap berada di suhu normal, sejuk dan nyaman.

alt_text

Cara Membuat Cor Dak Teras Rumah

Pengecoran merupakan tahapan awal dalam pembuatan sebuah bangunan, termasuk dalam membuat cor dak teras rumah. Untuk bisa memastikan dak cor teras dibuat dengan benar perlu diperhatikan tips dan cara aplikasi yang benar seperti melakukan pengukuran yang tepat dan menggunakan material yang berkualitas. Anda juga harus menggunakan produk Betonmix yang merupakan produk terbaik yang secara khusus berfungsi untuk meningkatkan kualitas adukan beton. Betonmix berupa cairan yang siap pakai bermanfaat untuk meningkatkan mutu beton, mengurangi kebutuhan normal penggunaan air, meningkatkan plastisitas adukan sehingga terhindar dari beton keropos, mempercepat pengerasan beton tanpa mengurangi kuat tekan beton, serta menjadikan dak beton lebih kedap air.

Ada hubungan antara kuat tekan beton dan banyaknya air yang digunakan. Semakin banyak air dalam adukan beton, maka kuat tekan yang dihasilkan akan semakin rendah; dan begitu sebaliknya. Penambahan Betonmix dalam adukan pengecoran dapat mengurangi komposisi kebutuhan air normal hingga 30%. Betonmix juga berpengaruh terhadap kuat tekan beton yang dapat meningkat hingga 20% ketika beton sudah berumur 28 hari.

Adapun langkah - langkah cara membuat cor dak teras:

1. Membuat Perhitungan dan Persiapan Material

Sebelum membuat cor dak teras rumah minimalis sebaiknya lakukan perhitungan dahulu sesuai dimensi dak cor teras yang hendak dibuat. Hitunglah komposisi masing-masing bahan untuk pengecoran dak. Campuran adukan dak beton terdiri dari semen, pasir, kerikil, air serta Betonmix untuk mendapatkan hasil optimal seperti yang disebutkan di atas. Untuk Betonmix sendiri dapat dihitung berdasarkan total semen yang digunakan, penggunaannya cukup 1% dari berat semen. Misalkan total pengecoran membutuhkan 100 kg semen (sekitar 2 zak) maka perlu disiapkan Betonmix hanya 1 kg.

2. Proses Pengadukan Bahan Dasar Dak Cor Teras

Setelah proses perhitungan selesai, Anda bisa mulai melakukan proses pengadukan bahan dasar dari dak cor teras. Dalam proses pengadukan juga harus dilakukan dengan cara manual atau apabila memungkinkan menggunakan molen terutama untuk volume pengecoran yang besar. Pastikan hasil adukan juga tercampur rata dan tidak ada gumpalan semen atau pasir. Adukan yang tidak merata dan tidak mengalir biasanya menyebabkan hasil dak cor teras tidak berkualitas. Dengan menggunakan Betonmix, adukan beton menjadi mengalir dan mudah dituangkan, tanpa tambahan air kembali.

Adapun cara pengadukan cor untuk dak teras dapat mengikuti petunjuk penggunaan berikut:

Pengadukan manual

  1. Betonmix ukuran 1 kg dapat digunakan untuk 2-8 zak semen (1 zak semen = 50 kg) atau 1% dari berat semen.
  2. Campur Betonmix dengan air yang akan digunakan. Penggunaan air dapat dikurangi 10%-30% dari kebutuhan air normal.
  3. Masukkan campuran air dan Betonmix ke dalam adukan pasir, kerikil dan semen lalu aduk hingga rata.

Ready mix

  1. Tentukan kualitas beton yang dipesan, slump (10±2 cm, usahakan slump sekecil mungkin), dan kapasitas mobil. Misalnya: beton kualitas K300, artinya dalam 1 m3 beton, kandungan semen minimal 300 kg, kapasitas mobil molen 7 m3.
  2. Masukkan cairan Betonmix (1% dari berat semen) ke dalam molen bila pengecoran siap dilakukan, (masukkan setengahnya terlebih dahulu, putar selama 5 menit kemudian amati daya alir beton, tambahkan sisa Betonmix secukupnya sambil diputar hingga adukan beton cukup plastis tapi beton tidak bleeding.

BACA JUGA : Tips Cara Membuat Dak Beton Tidak Bocor Efektif

3. Proses Pengecoran

Sebelum proses pengecoran dimulai, gunakan elemen seperti balok dan kolom, juga bekisting. Perlu diperhatikan ketebalan cor yang cukup kuat untuk bisa menahan gaya tekan. Langkah selanjutnya untuk mendapatkan hasil yang maksimal,  tuang adukan beton diusahakan selesai dalam waktu kurang dari 1 jam.

Belanja sekarang

Whatsapp