Manfaat Hydrostop cegah bangunan tidak mudah lapuk!

June 08 2021

Siapapun pasti ingin memiliki rumah yang tak hanya bagus, tapi juga nyaman dan tak mudah usang. Lalu, apa jadinya kalau rumah yang Anda tempati saat ini sudah mengalami rusak di sana-sini. Seperti pada bagian dinding yang sudah retak di mana-mana dan lembab karena air hujan kerap rembes. Pasti rasanya sangat tidak nyaman dan membuat Anda ingin segera merenovasi rumah. Lalu bagaimana solusinya? Yaitu dengan Hydrostop cegah bangunan tidak mudah lapuk, karena Hydrostop adalah acian kedap air yang mampu menahan air dari semua sisi dan bisa diaplikasikan dari dalam ruangan maupun luar ruangan yang langsung terkena hujan dan paparan sinar matahari.

Cara pakai Hydrostop juga sangat mudah, yuk simak langkah-langkah berikut ini :

  1. Jika pemakaian dinding baru, basahi plesteran setelah berumur 3 hari. Sedangkan untuk pemakaian dinding lembab caranya kupas plesteran yang rapuh lalu plester kembali. Jika kondisi plesteran baik, kupas cat lama dan ketrik acian
  2. Campur dan aduk hingga rata 1 kantong Hydrostop dengan air hingga mendapat kekentalan yang diinginkan
  3. Aplikasikan adukan Hydrostop seperti acian
  4. Basahi dan jaga kelembaban hasil aplikasi Hydrostop selama 2 hari berturut-turut
  5. Lakukan pengecatan setelah dinding benar-benar kering (14 hari setelah pelapisan Hydrostop)
  6. Gunakan cat pelapis anti bocor Aquaproof pada dinding luar untuk melindungi dinding dari rembesan secara sempurna

Keunggulan lain dari Hydrostop dengan Polycrystalline Technology adalah self healing, yaitu mampu menutup retakan hingga 0.5 mm dengan sendirinya melalui proses polycrystalite. Selain itu Hydrostop mampu memperpanjang masa pakai bangunan karena Hydrostop bila bereaksi dengan air akan membentuk kristal sehingga air tidak masuk ke dalam bangunan dan menjadikan bangunan tidak mudah lapuk.

Nah itu dia berbagai manfaat Hydrostop dalam mencegah rumah Anda menjadi anti lapuk, anti bocor dan juga anti rembes. Sudah pakai Hydrostop di rumah Anda belum?

Belanja sekarang

Whatsapp