Sambut Lebaran, Ganti Cat Tembok Exterior Terbaik

April 14 2022

Untuk menyambut momen Hari Raya Idul Fitri atau lebaran biasanya kita akan menghias rumah dengan memberikan penampilan terbaik. Salah satu caranya adalah dengan menghias bagian luar rumah terutama pada dinding. Untuk itu, biasanya kita juga akan mengganti cat eksterior atau mengganti warna cat bagian luar rumah dengan warna yang baru sehingga bisa memberikan suasana yang berbeda dari edisi lebaran tahun lalu.

Kita sebagai penghuni rumah juga harus mempertimbangkan produk cat yang akan digunakan, baik dari kualitas cat serta warna cat yang harus senada dengan perlengkapan lainnya yang ada di rumah. Untuk itu kami menyarankan menggunakan cat eksterior yang sudah terbukti kualitasnya sehingga cat tembok eksterior yang Anda pakai bisa awet dan tahan lama.

Gunakan Cat Tembok Eksterior Terbaik Anti Bocor

Dalam penggunaan cat anti bocor sering kita dengan istilah waterproof, cat waterproof adalah cat pelapis anti bocor yang kini sering diandalkan sewaktu hujan untuk melindungi rumah terutama bagian dinding luar yang langsung terpapar air atau dapat dikatakan sebagai cat tembok eksterior. Penggunaan cat waterproof untuk menyambut lebaran memang tepat karena selain mempercantik dan memberikan warna baru pada dinding luar rumah Anda, cat waterproof juga bekerja melindungi dinding eksterior rumah Anda. Karena pengecatan tidak sering dilakukan, penting dari awal untuk memilih cat yang dapat berfungsi memperindah juga melindungi.

Anda bisa menggunakan produk terbaik cat anti bocor untuk eksterior dalam menyambut lebaran yang kami rekomendasikan yaitu cat Aquaproof yang sudah terbukti lebih dari 35 tahun melindungi rumah keluarga Indonesia. Keunggulan penggunaan cat aquaproof juga sangat mudah diaplikasikan yang memiliki daya rekat lebih kuat, tidak mudah menetes saat diaplikasikan, elastis hingga 600%, anti leleh dan kedap air, anti retak, tahan lama dan juga tersedia 24 warna menarik. 

alt_text

Cara Menggunakan Cat Eksterior Terbaik untuk Menyambut Lebaran

Agar menghasilkan cat tembok yang awet tentunya perlu diperhatikan, ada beberapa langkah yang harus diperhatikan saat mengaplikasikan cat tembok eksterior agar terlindungi dari cuaca ekstrim, sinar matahari dan juga air hujan. Berikut ini cara penggunaan cat waterproof untuk menyambut lebaran.

1. Cari Waktu yang Tepat

Untuk memulai pengecatan cat tembok eksterior, sebaiknya pilih waktu yang tepat, kami sarankan untuk melakukan pengecatan saat cuaca sedang cerah. Tujuannya adalah agar kondisi dinding benar - benar kering dan tidak lembab dan cuaca cerah juga dapat membantu proses pengeringan lebih cepat.

2. Bersihkan Dinding Sebelum Dicat

Dinding luar adalah dinding yang paling rentan dan tentunya akan cepat rusak karena sering terekspos cahaya matahari dan air hujan secara bergantian. Untuk itu sebelum memulai pengecatan, bersihkan dahulu dinding sebelum di cat. Dalam proses pembersihan bisa dimulai dengan mengupas cat lama. Setelah itu pastikan cat tembok tidak lagi memiliki kotoran maupun debu yang menempel. Apabila dinding eksterior terdapat lumut gunakan kaporit untuk menghilangkan jamur sehingga jamur bisa terbunuh.

3. Gunakan Cat Dasar Terbaik

Untuk melakukan pengecatan tentunya dibutuhkan cat dasar yang memiliki daya tutup dan juga daya sebar yang baik, Anda bisa menggunakan cat dasar terlebih dahulu sebelum menggunakan cat tembok eksterior Aquaproof. Gunakan cat dasar atau primer Super Cement yang berfungsi untuk mengikat sisa debu dan kotoran yang masih tertinggal, menutup retak rambut, dan meningkatkan daya lekat cat tembok eksterior ke substrat. Cara penggunaannya juga mudah, cukup aplikasikan 1 lapis di seluruh permukaan yang akan dicat eksterior.

4. Gunakan Cat Tembok Eksterior Aquaproof Anti Bocor & Anti Jamur

Perlu diperhatikan sebelum memulai proses pengecatan sebaiknya membeli cat yang sesuai dengan penggunaan eksterior. Gunakan cat tembok Aquaproof yang merupakan jenis cat tembok waterproof berkualitas yang sudah terbukti sebagai cat yang dapat melindungi dinding eksterior yang memiliki 24 variasi warna berbeda. Aplikasikan 2 lapis tanpa perlu dicampur air. Setiap 1 kg Aquaproof dapat melapisi bidang seluas 1 meter persegi dengan dua kali pelapisan. Aquaproof juga tersedia dalam 3 ukuran kemasan yaitu 1 kg, 4 kg dan 20 kg.

BACA JUGA : Tips Cara Memilih Cat Tembok Anti Luntur

5. Gunakan Teknik Pengecatan yang Tepat

Agar bisa mendapatkan kualitas cat tembok yang maksimal tentunya harus menggunakan teknik cat yang tepat, agar efisien Anda bisa menggunakan roll untuk permukaan yang lebih luas sehingga proses pengecatan eksterior bisa lebih cepat. Teknik penggunaan roll juga harus maksimal, sebaiknya penggunaannya sambil menekan saat mengaplikasikan cat agar cat bisa menempel dengan sempurna. Untuk area perbatasan antara dinding dan atap dan sudut dinding yang sulit dijangkau dapat menggunakan kuas. Aplikasikan cat sesuai petunjuk pemakaian yang terdapat pada kemasan. Cat tembok eksterior Aquaproof juga tidak perlu ditambahkan air, dan bisa langsung diaplikasikan sebanyak 2 lapis. Lapisan kedua setelah lapisan pertama kering. Diusahakan juga lapisan kedua menyilang dari aplikasi lapisan pertama, misalnya lapisan pertama vertikal maka lapisan kedua diusahakan horizontal.

Belanja sekarang

Whatsapp