Tips Jitu Waterproofing Kamar Mandi Lantai Atas

May 31 2022

Apakah Anda sedang kebingungan mengatasi kamar mandi lantai atas yang bocor? Kebocoran tersebut bersumber pada lantai keramik kamar mandi yang merembes ke plafon dan menjadi masalah yang cukup merepotkan. Tapi jangan khawatir, ada solusi untuk mengatasi kamar mandi lantai atas yang bocor yaitu dengan memberi lapisan waterproofing. 

alt_text

Sebelum Anda memperbaiki masalah bocornya lantai kamar mandi lantai atas sebaiknya cari tahu dulu tips berikut ini untuk bisa mengatasi dan mencegah masalah air yang rembes dan bocor. 

Cara Waterproofing Kamar Mandi Lantai Atas

Untuk bisa mengatasi dan mencegah kamar mandi lantai atas tidak bocor lagi yaitu dengan memberi lapisan waterproofing. Sebelum memulai proses waterproofing pastikan Anda sudah membersihkan lantai kamar mandi tersebut sebelum melakukan proses pemasangan keramik. 

Waterproofing yang cocok untuk area basah dan tergenang air seperti kamar mandi terutama kamar mandi lantai atas yaitu menggunakan waterproofing Aquagard yang memiliki 2 komponen yaitu komponen berbahan semen fleksibel dan polimer khusus. Anda bisa melakukan tes rendam air dengan cara menutup di seluruh bagian lubang saluran pembuangan serta bagian lubang pada kloset dan menggenangi area tersebut dengan air setinggi 4-5 cm selama beberapa waktu untuk mengetahui titik sumber kebocoran dan rembes.

Apa yang Harus Dilakukan Apabila Sudah Terlanjur Terjadi Kebocoran

Apabila lantai keramik di kamar mandi lantai atas di rumah Anda sudah terlanjur bocor, solusinya dengan membongkar keramik lama yang menempel pada lantai dan karena lapisan waterproofing harus dilapisi di bawah lapisan keramik. Lakukan pembongkaran dengan hati-hati agar tidak merusak bagian lain seperti keramik dinding. Selanjutnya bersihkan lantai kamar mandi hingga terlihat lapisan beton.

Bila beton terjadi keretakan terutama retak lebar, Anda bisa melakukan penambalan untuk memperbaikinya terlebih dahulu sebelum dilapisi waterproofing. Penambalan bisa dilakukan dengan menggunakan campuran cairan Super Cement dan semen dengan perbandingan 1:5 hingga menjadi adukan pasta. Paksakan masuk ke celah retak menggunakan kape dan tunggu tambalan kering.

Cara Mengaplikasi Waterproofing Aquagard

  1. Pastikan bidang yang akan dilapisi telah bersih dari lumut, jamur, minyak dan kotoran-kotoran lainnya.
  2. Permukaan yang berpori–pori besar harus dilapisi primer terlebih dahulu menggunakan campuran Super Cement dan semen dengan perbandingan volume 1:1⅟4, lapisan primer cukup diaplikasikan satu lapis di seluruh lantai kamar mandi
  3. Tuang komponen B (cair) ke dalam wadah yang dipersiapkan, lalu tambahkan komponen A (bubuk) sambil diaduk hingga membentuk pasta yang rata, halus, konsisten dan bebas dari gumpalan. Jangan menambahkan air agar kualitas terjaga.
  4. Aplikasikan lapisan pertama Aquagard menggunakan kuas atau rol. Biarkan 2 jam, kemudian kerjakan pelapisan kedua secara menyilang terhadap lapisan pertama.
  5. Untuk area yang membutuhkan perkuatan, seperti bagian sudut dan retakan kecil, gunakan Aquaproof Polyester Mesh pada lapisan pertama Aquagard yang masih basah.
  6. Aquagard yang sudah dicampur paling baik digunakan dalam waktu kurang dari 3 jam setelah pencampuran.
  7. Aduk kembali Aquagard yang sudah dicampur sebelum diaplikasikan.
  8. Permukaan bisa dipakai untuk aktivitas atau dikerjakan finishing setelah kurang lebih 6 jam setelah diaplikasikan.
  9. Lakukan tes perendaman air sebelum dikerjakan finishing atau sebelum digunakan.
  10. Daya sebar Aquagard untuk 2 kali pelapisan yaitu: 2,5 kg set untuk area 1,8-2,5 m², 4 kg set untuk area 3-4 m², dan 20 kg set untuk area 15-20 m².

Keunggulan Aquagard

  • Kedap Air
  • Fleksibel / anti retak
  • Daya Lekat Tinggi
  • Kuat dan Tahan Lama
  • Bisa digunakan pada Area Basah dan Tergenang Air
  • Tidak beracun

BACA JUGA : Cara Memperbaiki Lantai Keramik Terangkat dan Mencegahnya

Cara Memasang Keramik pada Lantai Kamar Mandi 

Setelah lapisan waterproofing Aquagard 2 lapis kering dan sudah dilakukan tes rendam, maka dapat dilanjutkan pemasangan keramik. Gunakan perekat keramik Superfix yang dapat merekatkan keramik jauh lebih kuat dibanding semen biasa.

Pastikan adukan  mengikuti takaran yang dianjurkan pada kemasan yaitu Superfix:air = 5:1, aduk rata menjadi pasta yang halus. Oleskan pasta Superfix pada lantai kamar mandi menggunakan roskam bergerigi, selanjutnya gunakan palu karet untuk mengetuk keramik yang baru ditempelkan agar rongga-rongga pada lapisan bagian bawah lebih rapat, tidak ada udara yang terjebak di dalamnya. 

Setelah 24 jam pemasangan keramik, lakukan pengisian nat menggunakan adukan Supergrout A+. Penggunaan nat Supergrout cocok untuk kamar mandi yang sering terpapar asam & kimiawi lainnya seperti cairan pembersih kerak pada lantai. Dengan penggunaan Supergrout A+ pada nat maka hasil nat menjadi tidak mudah terkikis, tahan asam, warna tahan lama, mudah dibersihkan, daya lekat kuat, tahan jamur & lumut serta tidak retak & tidak menyusut.

Perhatikan komposisi adukan Supergrout A+ : air = 3 : 1 sesuai takaran yang tertera pada kemasan. Anda dapat memilih warna nat disesuaikan dengan warna keramik yang terpasang.

  1. Bersihkan nat dari sisa semen.
  2. Aduk Supergrout A+ dengan air (Supergrout A+ : air = 3:1) hingga merata.
  3. Tuang adukan Supergrout A+ ke atas nat, paksakan Supergrout A+ masuk ke dalam nat dengan menggunakan roskam karet.
  4. Bersihkan sisa Supergrout A+ dengan menggunakan lap basah.
  5. Rapihkan dengan menggunakan grout finisher.

Belanja sekarang

Whatsapp