Lakukan 6 Hal ini Agar Kembali Produktif Setelah Lebaran

May 04 2023

Liburan Lebaran sudah selesai, sekarang saatnya kembali melakukan rutinitas seperti biasa. Awal memulai aktivitas setelah libur panjang kadang membuat Anda sulit untuk bisa fokus beraktivitas seperti biasanya, sehingga membuat produktivitas Anda menjadi menurun. Untuk mengembalikan tingkat produktivitas Anda perlu membuat perencanaan setelah liburan usai.

Agar produktivitas bisa kembali seperti biasanya, dan mengembalikan semangat untuk melakukan pekerjaan di rumah maupun tempat kerja, ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti untuk membantu Anda kembali produktif setelah liburan usai.

1. Awali Dengan Berolahraga

Untuk mengembalikan produktivitas setelah libur Lebaran yang pertama adalah mengawali dengan berolahraga. Saat liburan panjang kemarin, mungkin Anda merasa malas untuk berolahraga dan malah mengkonsumsi asupan makanan yang berlebih dibanding hari biasanya. Dengan berolahraga bisa membuat tenaga kembali pulih dan bisa memicu semangat dalam melakukan aktivitas lainnya.

alt_text

2. Tidur Lebih Cepat

Ketika liburan datang biasanya jadwal istirahat atau tidur malam akan menjadi tidak teratur. Anda menjadi lebih sering begadang untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, ngobrol bersama keluarga besar, nonton, atau malah mengunjungi keluarga-keluarga yang sudah lama tidak Anda jumpai. Agar bisa mengembalikan produktivitas setelah liburan lebaran Anda harus tidur lebih cepat agar mendapatkan istirahat yang cukup dan bisa bangun lebih pagi dan kembali melakukan aktivitas seperti biasa.

alt_text

3. Buat To Do List

Ketika liburan telah usai, kita harus kembali melakukan rutinitas, biasanya banyak pekerja atau karyawan merasa bingung apa yang harus dilakukan atau dikerjakan dan memulainya dari mana. Agar Anda tidak bingung, buatlah jadwal pekerjaan yang bisa Anda selesaikan di hari pertama kerja. Dengan membuat jadwal aktivitas atau to do list bisa membantu untuk mengetahui apa yang harus dikerjakan dan apa yang harus diutamakan.

alt_text

4. Membuat Ruang Kerja atau Rumah Lebih Nyaman

Di hari pertama kerja setelah liburan usai, Anda bisa membereskan tempat kerja atau rumah yang mungkin selama ini Anda tinggal mudik. Anda bisa merapikan meja tempat kerja sehingga ruangan kerja bisa menjadi lebih rapi dan membuat Anda bisa merasa lebih nyaman saat bekerja di rumah maupun di kantor. Anda bisa membuat ambience ruang kerja atau rumah yang lebih positif dengan mengubah tampilan ruangan kerja seperti menambahkan dekorasi di dalam rumah dan menambahkan unsur tanaman agar terlihat lebih fresh. Anda juga bisa mengecek kembali kondisi rumah setelah ditinggal mudik, adakah bagian-bagian yang rembes ataupun bocor,apabila ada maka Anda bisa melapisinya dengan cat anti bocor Aquaproof yang sudah terbukti melindungi lebih dari 35 tahun.

alt_text

BACA JUGA : 4 Warna Cat Rumah Minimalis Terbaik untuk Hunian Modern dari Aquaproof

5. Menyelesaikan Pekerjaan dengan Bahagia

Banyak faktor yang dapat mempengaruhi produktivitas, salah satunya adalah suasana hati. Bila Anda memiliki suasana hati yang baik atau bahagia, tentu Anda dapat bekerja dengan giat menyelesaikan pekerjaan sesuai to do list yang telah disusun. Suasana hati atau bahagia dalam melakukan pekerjaan juga akan berdampak positif pada kesehatan Anda. 

alt_text

6. Apresiasi Setiap Kinerja Anda

Salah satu untuk mengembalikan produktivitas setelah liburan lebaran, dan meningkatkan konsentrasi Anda bisa memulai mengapresiasi setiap pekerjaan Anda yang sudah beres, dimulai dari pekerjaan kecil hingga pekerjaan besar.

Belanja sekarang

Whatsapp